Rapat Koordinasi Perumusan Desa Wisata |
Pada Hari Selasa tanggal 18 Oktober 2014
jam 10.00 WIB telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Perumusan Desa Wisata
bertempat di Aula Kantor Kecamatan Sukodono yang dihadiri oleh Dinas Kebudayaan
dan Pariwisata.
Pada pembahasan acara rapat koordinasi
tersebut, satu Kecamatan harus ada satu Desa Wisata sesuai dengan rencana
program Bapak Bupati Lumajang. Adapun Desa yang ditunjuk di Kecamatan Sukodono
yaitu Desa Kutorenon, dengan wisata Situs Biting yang mana selama ini cuma
cerita tapi dengan adanya Desa Wisata ini bisa terwujud.
Selain Desa Wisata ada juga 3 ( Tiga ) Desa Penyangga yaitu
:
1.
Desa Dawuhan Lor
2. Desa Selokbesuki
3. Desa Bondoyudo
Peserta Rapat Koordinasi Perumusan Desa Wisata |
Dengan adanya Desa Wisata diharapkan
potensi daerah bisa dijual secara lokal, nasional dan internasional. Potensi
Desa Wisata bisa dikembangkan satu paket dengan potensi wisata desa di
kecamatan lain yang selama ini udah banyak potensi-potensi tempat wisata di
Kabupaten Lumajang Umumnya dan Kecamatan-kecamatan pada khususnya yang sudah
mulai dikenal oleh masyarakat lokal maupun luar daerah, misalnya di tempat
wisata Ranukumbolo, Ranupani, Hutan Bambu, Watu Godek atau Wisata diatas Awan
B-29 yang sedang lagi ngetrend dikenal oleh banyak orang baik dari warga
Lumajang, maupun dari daerah luar sekitarnya
Desa Wisata ini diharapkan bisa menjadikan
potensi yang ada di Kab. Lumajang bisa lebih tergali dan di kenal oleh
masyarakat umum. Situs Biting merupakan salah satu potensi yang dimiliki oleh Kecamatan
Sukodono yang juga merupakan peninggalan bersejarah bagi warga Lumajang. Dikarenakan
Situs ini merupakan tempat Arya Wiraraja bersemayam yang pada waktu itu
merupakan pendiri berdirinya Kota Lamajang atau sekarang dikenal Kota Lumajang.
Sarana penunjang yang harus dipenuhi antara lain :
- Akses
Jalan harus baik
- Obyek
wisata yang menarik
- Seni,
Budaya dan Legenda yang dimiliki
- Masyarakat
dan Aparat pemerintahan harus mendukung
- Keamanan, akomodasi dan telekomunikasi harus terjamin
Adapun Manfaat Desa Wisata antara lain :